NEWS24.CO.ID

Pekanbaru

Gubri Minta Petugas Perbatasan Awasi Arus Balik Untuk New Normal

NEWS24.CO.ID

Gubernur Riau Syamsuar. Gubernur Riau Syamsuar.
https://swastikaadvertising.com/

NEWS24.CO.ID, PEKANBARU - Gubernur Riau Syamsuar meminta seluruh petugas diperbatasan untuk memperketat penjagaan arus balik mudik.

"Petugas perbatasan tolong jaga arus masuk sehabis lebaran ini, arus balik mudik ini harus dipantau. Kalau ini bisa ditahan, angka penyebaran Covid-19 juga bisa ditahan dan bisa turun terus," kata Gubri di Gedung Daerag Provinsi Riau, Rabu (27/5/2020).

"Saat ini, Riau berada di angka 0,88. Ini cukup baik, cukup terkendali. Kalau kondisi ini bisa dipertahankan, maka angka penularan Covid-19 di Riau juga akan tetus menurun," kata Gubri.

Kondisi saat ini, dijelaskan Gubri untuk sejumlah daerah di Riau  tengah dipersiapkan untuk melaksanakan protokol new normal atau tatanan hidup baru. 

"Salah satu indikator ini bisa dilaksanakannya new normal, apalagi RO dan Rt Covid-19 di daerah tersebut berada di bawah 1. Jadi PSBB akan tidak dilanjutkan," tukas dia. (*)

Loading...

Related Article